Selasa, 24 Januari 2012

Pelantikan Pengurus FKPH FH UII Periode 2011-2012

Pelantikan Pengurus FKPH FH UII Periode 2011-2012


Pelantikan pengurus FKPH Periode 2011-2012 dilaksanakan di Ruang Sidang Lantai III kampus FH UII Yogyakarta, tanggal 14 Oktober 2011. Acara tersebut dihadiri oleh Bapak Dr. Syaifudin S.H, M. Hum, selaku Wakil Dekan FH UII, Bapak Mahrus Ali SH., M. Hum, selaku Dosen pembina Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) FH UII, beserta beberapa undangan lainnya yaitu Ketua LEM, DPM, dan UKM FH UII. Pengurus baru periode ke 2 FKPH dilantik oleh Ketua LEM FH UII, Saudari Ernawati. Adapun Direktur FKPH terpilih pada kepengurusan periode ke 2 adalah Agus Fadilla Sandi, mahasiswa Fakultas Hukum UII angkatan 2008. Pada periode ini, FKPH memiliki 4 Departemen dalam struktur organisasinya, selain Direktur, Sekretaris Jendral, dan Bendahara Umum. 4 departemen tersebut adalah Departemen Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (D’PSDM), Departemen Media dan Informasi (D’Medinfo), Departemen Kajian Ilmiah (D’KaIL), dan Departemen Public Relation (D’PR).

Dalam sambutannya Ernawati mengatakan, adanya pelantikan pengurus baru FKPH merupakan wujud dari regenerasi prestasi dalam bidang akademik. Hal ini membuktikan bahwa masih banyak minat mahasiswa/i untuk berkreasi dalam bidang penalaran intelektual. M. Akhiry selaku Ketua DPM FH UII, dalam sambutannya mengatakan “FKPH merupakan wadah lahirnya para cendekiawan muda FH UII, meskipun tergolong sebagai UKM yang baru, namun FKPH telah meraih berbagai macam prestasi.” Selanjutnya Bapak Syaifudin yang hadir mewakili Dekan FH UII, mengungkapkan “FKPH ini merupakan UKM yang masih muda, namun prestasinya telah mendunia”. Hal ini dikarenakan, Ketua FKPH periode pertama M. Imam Nasef merupakan salah satu peserta program student exchange ke Amerika pada tahun 2011.” Bapak Wakil Dekan menekankan agar FKPH ke depan harus lebih berprestasi, minimal sama dengan prestasi yang telah diraih oleh periode sebelumnya.

Sebelum penutupan acara pelantikan dilakukan, pengurus FKPH terlebih dahulu meminta do’a para hadirin, karena dalam waktu dekat setelah pelantikan, FKPH FH UII akan mengikuti lomba Legal Drafting di Fakulas Hukum Universitas Indonesia (UI) Jakarta mewakili Universitas Islam Indonesa (UII) sebagai salah 1 dari 5 universitas yang lolos pada saat seleksi berkas. FKPH FH UII juga akan mengirimkan 1 Tim Debat untuk mengikuti kompetisi Debat Hukum Nasional ke Universitas Brawijaya Malang. Besar harapan agar seluruh peserta kompetisi dapat memaksimalisasikan potensi diri pada kompetisi yang diikuti. Semoga dengan adanya regenerasi pengurus FKPH akan menjadikan FKPH FH UII semakin “Berjaya” (Berbakti dengan Jasa dan Karya).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar